Banner Top

(Jakarta – haltebus.com) Operator bus Operator transportasi umum terbesar Estonia, Aktsiaselts Tallinna Linnatransport (TLT) memesan 50 Solaris Urbino. Perusahaan  yang menyediakan layanan transportasi di ibukota Estonia itu, memesan 20 bus Urbino 12 dan 30 Urbino 18 CNG dari Solaris. Pemesanan yang diumumkan Solaris, Kamis (27/1/22) itu melengkapi pemesanan sebelumnya.

“Tentunya menjadi kepentingan kita bersama bahwa angkutan umum di Tallinn akan ramah lingkungan, nyaman, dan aman. Oleh karena itu, dua tahun lalu kami memutuskan untuk berinvestasi pada bus gas dan dua tahun kemudian armada bus TLT diisi ulang dengan 350 bus ekologis,” ujar Wakil Walikota Tallinn Andrey Novikov.

Tallinn memutuskan untuk menggunakan opsi yang disediakan dalam kontrak yang ditandatangani pada Juli 2021. Dalam kontrak itu 100 bus berbahan bakar gas (BBG) buatan Solaris telah dibeli. Pengiriman dijadwalkan pada September 2022, dan saat semua pengiriman selesai, ada 350 bus Solaris BBG akan beroperasi di sepanjang jalan Tallinn. Dari 350 bus BBG yang ramah lingkungan itu, semua dipasok oleh Solaris. Ada yang sudah beroperasi dan masih dalam proses pembuatan, tercatat 195 bus 12 meter dan 155 bus gandeng.

Penandatanganan kontrak pembelian 50 bus CNG Solaris, kiri : Deniss Boroditš (CEO TLT), kanan : Petros Spinaris (Member of the Management Board Solaris)/dok. solarisbus.com

Operator bus Tallinn, Estonia, TLT menambah pesanan 50 bus CNG dari Solaris/dok. solarisbus.com

Sejauh ini, Solaris telah mengirimkan lebih dari 260 bus CNG ke Tallinn. TLT sendiri memesan sejumlah bus CNG dari pabrikan sejak 2019. Kontrak terakhir dari Juli 2021 adalah untuk 100 kendaraan, termasuk 35 bus gandeng Urbino CNG, yang sudah terkirim lebih dari 60. Pada 26 Januari 2022 lalu, TLT memutuskan untuk memilih opsi pembelian bus tambahan, yakni 20 unit Urbino 12 CNG dan 30 Urbino 18 CNG. Pesanan baru akan selesai pada September 2022, dan nilainya mencapai hampir €15 juta.

“Kami akan dapat mengurangi emisi CO2 sebesar 25 ribu ton per tahun, yang sebanding dengan emisi karbon dioksida tahunan dari 7.000 mobil penumpang dengan mesin pembakaran internal. Ini sangat signifikan karena pada tahun 2023 Tallinn akan menjadi Ibukota Hijau Eropa,” kata Novikov menambahkan penjelasannya.

“Dengan mengakuisisi 50 bus gas Solaris berdasarkan opsi perjanjian, kami akan mencapai tujuan kami untuk memperbarui 70 persen armada bus. Pada akhir tahun ini, kami akan mengganti bus generasi lama dengan kendaraan baru, ramah lingkungan, dan modern yang memenuhi harapan penumpang dan juga nyaman bagi penyandang disabilitas. Ini sangat penting bagi kami karena Mei ini menandai peringatan 100 tahun lalu lintas bus Tallinn dan bus ramah lingkungan baru akan menandai awal dari sejarah baru transportasi umum , yang sangat relevan dalam konteks ibu kota hijau Eropa,” demikian CEO TLT Deniss Boroditš.

Board Member Solaris Bus & Coach Petros Spinaris menyampaikan ucapan selamat untuk TLT atas perjalanan perusahaan selama 100 tahun. Dia menyatakan, Solaris sanagat senang bisa berkontribusi untuk TLT mencapai tujuan ambisiusnya meningkatkan transportasi umum Tallinn dengan 350 bus BBG. “Saya ingin mengucapkan selamat atas investasi besar dan berani ini dalam transportasi perkotaan modern dan ramah lingkungan. Ini menunjukkan kepercayaan yang besar kepada kami dan saya berterima kasih sebesar-besarnya,” kata pria yang bertanggung jawab untuk Penjualan, Pemasaran, dan Layanan Pelanggan Solaris itu.

Dari kiri ke kanan Deniss Boroditš (CEO TLT), Petros Spinaris (Member of the Management Board Solaris), Andrei Novikov (Deputy Mayor of Tallinn), Otto Popel (Member of Management Board TLT)/dok. solaris.com

Pembelian bus tambahan, 20 unit Urbino 12 CNG dan 30 Urbino 18 CNG nilainya mencapai hampir €15 juta/dok. solarisbus.com

Bus yang terakhir dipesan TLT akan dilengkapi dengan mesin 235 kW yang disesuaikan untuk menggunakan Compress Natural Gas (CNG). Fitur engine-start tambahan ditanamkan untuk memudahkan menghidupkan mesin pada suhu yang sangat rendah. Tangki penyimpanan CNG juga ditempatkan di atap di bagian depan bus. Pada bus 12 meter, tangki yang digunakan berkapasitas 1.575 liter, sedangkan di bus gandeng kapasitas tangka hingga 1.875 liter.

TLT juga memesan bus dengan standar peralatan yang tinggi untuk kabin penumpang dan pengemudi. Selain dilengkapi AC, desain state-of-the-art Solaris menghadirkan sistem informasi penumpang yang komprehensif, port USB charging untuk perangkat mobile dan sistem pengawasan untuk meningkatkan keamanan dan pengalaman perjalanan terbaik untuk penumpang. Selain itu, bus juga dilengkapi dengan sistem penghitungan penumpang otomatis, sensor mundur, sistem deteksi kebakaran mesin dan sistem pemadam otomatis dengan peringatan yang ditampilkan di panel pengemudi. Keselamatan pengemudi juga ditingkatkan dengan kabin pengemudi yang tertutup sepenuhnya, nyaman dan ergonomis, yang sangat relevan selama pandemi. Selain itu, sensor hujan dan senja akan membantu pengemudi saat berkendara dalam kondisi cuaca yang tidak mendukung. (naskah : mai/foto : dok. solarisbus.com)

Banner Content

Related Article